Gianyar, (12/07/2019) Tes Potensi Akademik (TPA) adalah tahapan ke 2 setelah Tes Kompetensi Dasar (TKD) dalam seleksi penerimaan calon taruna pada sekolah kedinasan Kementerian Perhubungan tahun Akademik 2018/2019. TPA merupakan kegiatan pengukuran atau penilaian akademik untuk mengungkap aspek-aspek intelenjensial calon taruna melalui serangkaian tes akademik tertentu terkait dengan daya nalar dan logika pada bidang tertentu. TPA SIPENCATAR Tahun 2018 dilaksanakan berbasis Computer Assisted Test (CAT) secara Online (web based) di seluruh lokasi tes. Untuk Program studi keteknikan dengan persyaratan ijazah SMA IPA, materi TPA antara lain Matematika, Bahasa Inggris dan Fisika sedangkan untuk prodi non keteknikan dengan persyaratan ijazah SMA IPS materi TPA adalah Matematika dan Bahasa Inggris.