Penandatangan Memorandum of Agreement ( MoA)

Penandatangan Memorandum of Agreement ( MoA ) antara Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan yang meliputi Perguruan Tinggi Kementrian Perhubungan diantaranya Politeknik Transportasi Darat Bali, Politeknik Transportasi Darat Indonesia – STTD, Politeknik Keselamtan Transportasi Jalan dan Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran dengan  Universiti Teknologi Mara ( UiTM) mengenai Pengembangan Sumber Daya Manusia Transportasi dan Logistik.

Acara berlangsung pada Senin, 1 Agustus 2022 di Auditorium PTDI-STTD Bekasi, dengan di hadiri oleh Prof. Ir. Mohammad Fozi Ali dari Universiti Teknologi Mara Malaysia, Kepala BPSDM Perhubungan Bapak Ir. Djoko Sasono M.SC (Eng), Kepala Pusat Pengembangan SDM Perhubungan Darat, Kepala Pusat Pengembangan SDM Perhubungan Laut, Kepala Pusat Pengembangan SDM Perhubungan Udara, Direktur Poltrada Bali, Direktur PTDI-STTD, Direktur PKTJ dan Ketua STIP.

Setelah Penandatangan dilanjutkan dengan berkeliling melihat fasilitas simulator setiap Prodi yang tersedia di Politeknik Transportasi Darat Indonesia-Bekasi dan dilanjutkan dengan Kuliah Umum dengan Narasumber dari Universiti Teknologi Mara Malaysia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *