(1/10/2020) Dalam rangka Dies Natatalis Poltrada Bali melaksanakan kegiatan Pengabdian Masyarakat dengan memberikan penyuluhan Keselamatan Transportasi Jalan melalui Pemberian Informasi dan Penerapan Transportasi Berkeselamatan serta Sehat di Era New Normal bagi Penyelnggara Angkutan Umum di UPT Terminal Ubung.Â
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Direktur Poltrada Bali Bapak Bambang Wijonarko bersama Kepala Dinas Perhubungan Kota Denpasar Bapak Ketut Sriawan, kegiatan ini merupakan wujud nyata partisipasi @poltradabali sebagai institusi pemerintah dan perwujudan Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam melayani masyarakat. Tujuan kegiatan ini adalah membantu masyarakat Transportasi untuk memahami bahwa New Normal bukan sekedar aturan teknis di lapangan, namun juga sebuah kebiasan baru yang harus dimengerti dan diterapkan secara disiplin oleh semua golongan masyarakat khususnya pengguna Transportasi.
Pada kesempatan ini @poltradabali memberikan alat cuci tangan sistem pedal tiga sisi hasil rancangan Dosen @poltradabali sebagai wujud pengabdian masyarakat, harapannya melalui alat cuci tangan ini dapat membantu menerapkan protokol kesehatan di UPT Terimal Ubung Denpasar.