Pembukaan Diklat Di Kabupaten Belitung

 

Kepala Dinas Kabupaten Belitung beserta jajaran menghadiri pembukaan Diklat Pengemudi Bus Pariwisata Angkatan 13, Petugas Pengatur Lalu Lintas Angkatan 53 dan Keselamatan Berlalu Lintas Angkatan 17. dibuka oleh Kabag Akademik Administrasi dan Ketarunaan bapak Sugianto pelaksanaan diklat tersebut mulai tanggal  07 s.d 11 Oktober 2019

Rapat Pembahasan Usulan Perubahan Nomenklatur Poltrada Bali

Pembahasan pada perubahan nomenklatur merupakan bagian dari peningkatan pelayanan kepada masyarakat dengan memberikan fleksibilitas dalam pengelelolaan keuangan berdasarkan prinsip ekonomi dan produktivitas, serta penerapan praktek bisnis yang sehat. rapat tersebut dipimpin oleh Bpk. Joko (Kabag Akuntansi Biro Keuangan) dan dihadiri oleh Biro Kepegawaian, Pusat Pengelolaan Transportasi Berkelanjutan dan BPSDM Perhubungan dan Pusbang SDM Perhubungan Darat

Pembukaan Diklat Keselamatan Lalu Lintas

Poltrada Bali bekerjasama pemerintah Demokratik Timor Leste mengadakan Diklat Keselamatan Lalu Lintas yang mana dari materi diklat ini mempelajari tentang keselamatan dan pengujian. terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pemerintah Timor Leste yang telah memberikan kepercayaan untuk mendidik putra-putri Timor Leste Di Poltrada Bali ujar’ dalam sambutan bapak direktur Dedy Cahyadi. jumlah yang mengikuti  5 orang, dihadiri juga perwakilan dari Konsulat Republik Demokratik Timor Leste

 

 

Rapat Ketua Dan Anggota Dewan Pengawas BLU Poltrada Bali

Jumat (4/10/2019) Politeknik Transportasi Darat Bali melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi dengan Dewan Pengawas. Melalui kegiatan ini disampaikan capaian dan proyeksi pengembangan Poltrada Bali untuk kedepannya yang semakin berkembang dan mampu mendidik insan perhubungan yang berkualitas bagi masyarakat.

pada jurusan Logistik sangat tepat untuk diterapkan di kampus Poltrada dan juga beliau menyampaikan mengawal isu-isu stretegis renstra, penyerapan perkembangan dan pengembangan teknologi, pengembangan kapasitas sarana dan prasarana, manajemen big data, dan perkembangan sumber daya manusia (SDM) transportasi era industri 4.0. “ujar Direktur Angkutan Jalan Transportasi Darat  juga Ketua Dewan Pengawas BLU Poltrada Bali,Ahmad Yani

Penutupan Diklat Sertifikasi Pengemudi Angkutan Umum

04/10/2019, Wakil Direktur Tiga (Wadir Tiga), bapak Bambang Istiyanto menutup Diklat Sertifikasi Pengemudi Angkutan Umum, diklat tersebut diadakan selama lima hari yang mana siswa diklat ini melaksanakan diklat yang bertempat di POLTRADA BALI. dalam sambutannya Wadir tiga menyampaikan “diklat ini memberi peluang kepada pekerja pengemudi terutama Pengemudi Angkutan Umum agar prospek kedepan profesi Pengemudi menjamin dengan mendapat Sertifikat Pengemudi”. diklat tersebut diadakan tiga angkatan yakni Diklat Sertifikasi Pengemudi Angkutan Umum Angkatan 21, 22, 23 dan 24

Hari Batik Nasional

 

Hari Batik Nasional yang diperingati setiap tahunya yakni tiap 2 oktober berawal dari Batik menjadi Daftar Perwakilan Warisan Budaya Tak-benda United Nations of Educational, Scientific, and Cultural Organization (UNESCO) tahun 2009 silam. melalui Kementerian Dalam Negeri mengimbau seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan pemerintah daerah provinsi dan kabupaten/kota untuk menggunakan baju batik pada Hari Batik Nasional tiap tanggal 2 Oktober.