Surabaya – Politeknik Transportasi Darat Bali (Poltrada Bali) turut berpartisipasi dalam Kegiatan Pendampingan Verifikasi dan Validasi (Verval) Usulan Satuan Kerja Menuju Predikat WBK/WBBM Tahun 2025 yang dilaksanakan di Politeknik Pelayaran Surabaya pada 23–25 April 2025.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh BPSDMP Perhubungan dan diikuti oleh 11 satuan kerja di lingkungan darat, laut, dan udara. Pendampingan dipimpin langsung oleh Kepala Bagian SDM dan Organisasi Set. BPSDMP. Dalam sambutannya, beliau menekankan bahwa pembangunan Zona Integritas (ZI) merupakan proses pembelajaran berkelanjutan menuju reformasi birokrasi yang nyata, bukan semata untuk meraih predikat WBK/WBBM.
Melalui kegiatan ini, dilakukan pembahasan teknis, verifikasi dokumen, serta penguatan strategi pemenuhan 6 area pengungkit ZI demi terciptanya pelayanan publik yang bersih, efektif, dan akuntabel.