FUN SPORT LAND TRANSPORT

FUN SPORT LAND TRANSPORT “Pertandingan Persahabatan antara Taruna/I Poltrada Bali dengan PTDI-STTD”

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

BEKASI-Jumat,(3/06/22) dilaksanakan pertandingan persahabatan antara Taruna/I Poltrada Bali bersama PTDI-STTD bertempat di GOR Ir. Sugiharjo PTDI-STTD, dengan dilaksanakan tiga perlombaan olahraga yang berlangsung sangat meriah antara Taruna/I yaitu Voli, Bulu Tangkis, dan Futsal. Kegiatan ini di buka langsung oleh Direktur PTDI-STTD Bapak Ahmad Yani yang didampingi oleh Bapak Semadi selaku Kepala Pusat Pengembangan Karakter Taruna Poltrada Bali. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antara Taruna/i dan civitas akademika Poltrada Bali dengan PTDI-STTD yang ditutup dengan acara Makrab.

JADWAL SELEKSI KOMPETENSI DASAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2022 TITIK LOKASI KANREG X BKN DENPASAR

 

MCU SISWA PENGEMUDI ANGKUTAN UMUM

Dalam rangkaian pelaksanaan Diklat SPAU DKI Jakarta Angkatan IX, X, XI, XII yang diselenggarakan Poltrada Bali bulan Mei pasca libur Hari Raya Lebaran, Unit Kesehatan Poltrada Bali bekerjasama dengan Ananta Clinical Laboratory melaksanakan Medical Chek Up (MCU) kepada siswa yang berjumlah 101 peserta. Kegiatan MCU ini dilakukan guna mengetahui kesehatan pengemudi angkutan umum, sehingga pengemudi dapat memberikan pelayanan kepada pengguna jasa yang aman, selamat, dan nyaman.

KEGIATAN KEJUARAAN TAEKWONDO PIALA REKTOR UNHI 2022

Kejuaraan Piala Rektor UNHI Bali kurang lebih 800 atlet yang berasal dari Provinsi Bali, Nusa Tenggara Barat, Jawa Timur , DKI Jakarta dan Kalimantan Selatan.

Kejuaraan Taekwondo Piala Rektor UNHI merupakan ajang peningkatan prestasi taekwondoin dimana pertandingan ini diikuti dari 5 Provinsi. Pertandingan ini terlaksana di Universitas Hindu Indonesia pada tanggal 27-29 Mei 2022. Pada pertandingan ini Polliteknik Transportasi Darat Bali mengirim 9 Atlet atas nama Wahyu Johnata Irawan, Gopala Mahadeva, I Putu Nova Wardana, Rhiko Virgo Syatrio, I Komang Yudhi Krisna, I Gede Arya Purna , Farah Dwina Kamila, Muhammad Hugo Al Atiq Tofan dan Thirafi Naufaldy. Taruni atas nama Farah Dwina Kamila mendapat Predikat Atlet Terbaik Mahasiswa dan Hasil perolehan medali Poltrada Bali berhasil mendapat perolehan medali 1 Emas, 1Perak dan 5 Perunggu.

Juara 1 : Farah Dwina Kamila (U-49)

Juara 2 : Gopala Mahadeva (U-80)

Juara 3 :

  1. I Putu Nova Wardana (U-63)
  2. I Gede Arya Purna (U-68)
  3. Rhiko Virgo Syatrio (U-74)
  4. Muhamad Hugo Al Atiq Tofan (U-63)
  5. Wahyu Johnata Irawan (U-74)

Rapat Koordinasi Persiapan Simposium FSTPT ke XXV

Politeknik Transportasi Darat Bali bersama dengan Pengurus Pusat Forum Studi Transportasi Perguruan Tinggi (FSTPT) melakukan Rapat Koordinasi terkait persiapan pelaksanaan Simposium Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi (FSTPT) XXV Tahun 2022 yang akan dilaksanakan pada akhir Nopember 2022 di Politeknik Transportasi Darat Bali. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Aula Kampus 1 Politeknik Transportasi Darat Bali, Gianyar.

Turut hadir dalam kegiatan Ketua FSTPT Prof. Dr. Eng. Ir. Muhammad Isran Ramli, ST., MT., Prof. Ir. Leksmono Suryo Putranto, MT., Ph.D. (Ketua Komite Ilmiah FSTPT), beserta pengurus pusat lainnya baik secara offline maupun daring. Agenda rapat membahas Rancangan Agenda Simposium, Jadwal Call for Papers, Mekanisme penggunaan CMS FSTPT, Progres Persiapan Teknis Panpel, tinjauan lokasi simposium, serta agenda penting lainnya.

Sebagaimana diketahui Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi (FSTPT) dibentuk dengan tujuan utama untuk mendorong peningkatan interaksi dan komunikasi antar sesama mahasiswa, staf pengajar, dan peneliti di setiap universitas/institut di Indonesia yang terlibat dalam kegiatan pendidikan/pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat di bidang transportasi. Selain itu, FSTPT merupakan wadah tempat bertukar informasi dan berbagi pengalaman serta menyelaraskan kebijakan dalam kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi dalam bentuk pertemuan ilmiah. Salah satu kegiatan ilmiah yang sangat berbobot adalah Simposium Ilmiah FSTPT.

Untuk memberikan wadah publikasi serta sharing knowledge bagi para akademisi, khususnya para dosen bidang transportasi, diputuskan tuan rumah bersama rangkaian kegiatan FSTPT ke XXV yang akan diselenggarakan oleh Politeknik Transportasi Darat (POLTRADA) Bali dan Politeknik Negeri Bali. Simposium Forum Studi Transportasi Perguruan Tinggi XXV bertajuk “PENGUATAN KONEKTIVITAS DAN INTEGRASI TRANSPORTASI UNTUK PEMULIHAN PENINGKATAN PARIWISATA DAN EKONOMI NASIONAL”, yang akan diselenggarakan pada akhir bulan Nopember 2022 di POLTRADA Bali.

Panitia Pelaksana telah terbentuk dengan dilakukan koordinasi dengan tim panitia Pusat untuk persiapan kegiatan. Direktur Politeknik Transportasi Darat Bali, Dr. EFENDHI PRIH RAHARJO, S.T, S.Si.T, M.T yang turut hadir dalam kegiatan mengatakan kegiatan tahunan ini sebagai terobosan untuk memberikan peluang publikasi dari hasil-hasil penelitian para dosen khususnya Politeknik di bawah Badan Pengembangan SDM Kementerian Perhubungan. Kegiatan ini akan dilaksanakan dengan mengundang para reviewer serta narasumber yang profesional, kompeten dan ahli dibidangnya serta paper yang lolos seleksi akan dimuat di prosiding nasional / jurnal sinta.

KICK OFF PELAKSANAAN ZONA INTEGRITAS MENUJU WILAYAH BEBAS DARI KORUPSI (WBK)

Selasa, 18 Mei 2022, Politeknik Transportasi Darat Bali melaksanakan kegiatan Kick Off Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK). Kegiatan tersebut dibuka oleh Direktur Poltrada Bali Dr. Efendhi Prih Raharjo, S.T., S.SiT., M.T., serta dihadiri oleh tim Zona Integritas Poltrada Bali, bertempat di Gedung Auditorium Poltrada Bali.

Kegiatan dipimpin oleh Direktur Poltrada Bali, beliau menyampaikan agar Zona Integritas ini dipersiapkan dan diimplementasikan sesuai dengan Zona Integritas yang sesungguhnya. Untuk mempersiapkan segala hal yang akan dilakukan, terlebih dahulu dilakukan evaluasi terhadap kegiatan-kegiatan Zona Integritas tahun sebelumnya, agar dapat lebih baik lagi untuk tahun 2022.

Perlu dilakukan pengembangan inovasi baru secara matang dan terstruktur agar memberi dampak positif terhadap pelayanan yang diberikan Politeknik Transportasi Darat Bali kepada masyarakat, taruna/i, orang tua, peserta diklat dan stakeholder. Serta evaluasi terhadap segala bentuk permasalahan yang ada di lingkungan kerja untuk diperbaiki dan dijadikan pembelajaran dan tidak ada pengulangan agar mendorong terciptanya lingkunga Poltrada Bali sebagai Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK).

Poltrada Bali Berkomitmen Melaksanakan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) Tahun 2022

Gianyar – (18/5/2022)
Politeknik Transportasi Darat Bali berkomitmen melaksanakan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) Tahun 2022 ditandai dengan kegiatan Kick Off Pelaksanaan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Direktur Poltrada Bali, Bapak Dr. Efendhi Prih Raharjo, S.T., S.SiT.,M.T dan diikuti oleh seluruh pegawai Poltrada Bali melalui media Online dan Offline. Kegiatan ini diawali dengan pengarahan dari Direktur Poltrada Bali, pemaparan dari Ketua Tim Zona Integritas (ZI) Poltrada Bali, Bapak Arif Kurniawan,S.E., M.Sc.Eng., tanyajawab dan dilanjutkan penandatanganan Komitmen Pelaksanaan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) Tahun 2022.

“Pelaksanaan Zona Intergritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) Poltrada Bali bukan sebagai ajang kontestasi atau ajang kompetisi untuk mendapatkan predikat semata melainkan untuk meningkatkan pelayanan dan mendungkung penuh tercipatanya Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi di lingkungan Poltrada Bali”. Ungkap Direktur Poltrada Bali dalam sesi pengarahan.

POLTRADA BALI BERSINERGI DENGAN KNKT DALAM PENGEMBANGAN SUMBER DAYA DIBIDANG KESELAMATAN TRANSPORTASI

TABANAN – (13/5) Bertempat di Kampus II Politeknik Transportasi Darat (Poltrada) Bali, telah dilaksanakan penandatanganan Nota Kesepahaman antara Poltrada Bali dengan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) tentang Pendidikan, Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat dan Pengembangan Sumber Daya di Bidang Keselamatan Transportasi. Kegiatan tersebut merupakan langkah awal dalam menjalin kerja sama yang sinergis dalam rangka mendayagunakan sumber daya dan kemampuan masing-masing pihak secara optimal, guna saling mengisi, melengkapi dan memperkuat satu sama lain dalam mewujudkan tujuan bersama sesuai dengan peran dan misi masing-masing. Adapun ruang lingkup kerja sama yang akan dilaksanakan antara lain di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat; pengembangan kapasitas SDM; pembimbingan dalam penyiapan infrastruktur laboratorium keselamatan transportasi; penggunaan fasilitas bersama; serta pertukaran data dan informasi.

Kegiatan penandatanganan Nota Kesepahaman ini dirangkaikan pula dengan Kuliah Umum dengan tema “Membangun Keselamatan Transportasi Jalan”. Narasumber dalam Kuliah Umum tersebut yaitu Bapak Soerjanto Tjahjono (Ketua KNKT) dan Bapak Ahmad Wildan (Plt. Kasubkom Investigasi Kecelakaan LLAJ) dengan Moderator Dr. Ocky Soelistyo Pribadi, S.Si.T., M.T. (Wakil Direktur I Poltrada Bali) serta turut mendampingi Dr. Efendhi Prih Raharjo, S.T., S.SiT.,M.T. (Direktur Poltrada Bali) dan Bapak Herson (Kepala Sekretariat KNKT).

Kegiatan Kuliah Umum ini diikuti oleh Civitas Akademika Poltrada Bali. Para Taruna/i sangat antusias mengikuti kegiatan Kuliah Umum dan mengajukan banyak pertanyaan terkait keselamatan transportasi jalan. Setelah Kuliah Umum, kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan sarana prasarana laboratorium yang ada di Poltrada Bali oleh Tim KNKT. Diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut dapat memberikan informasi, masukan dan tambahan ilmu pengetahuan bagi seluruh Civitas Akademika Poltrada Bali.

PENGUMUMAN PEMBAYARAN SKD SELEKSI PENERIMAAN CALON TARUNA TARUNI POLBIT PERGURUAN TINGGI KEMENHUB TAHUN 2022

 

PENGUMUMAN SELENGKAPNYA DAPAT DIUNDUH DISINI

DONOR DARAH POLTRADA BALI

Dalam rangka memperingati Hari Palang Merah Sedunia, Unit Kesehatan Poltrada Bali bekerjasama dengan PMI Kabupaten Tabanan menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan ini diikuti oleh Civitas Akademika Poltrada Bali yang dilaksanakan di Kampus II Poltrada Bali, Tabanan.